
3 Kebiasaan sederhana yang bikin sehat – Apakah Anda ingin tahu cara termudah dan murah untuk tetap sehat? Simak artikel berikut ini.
Siapa yang tidak mau punya badan sehat? Jika badan sehat, maka dalam menjalani aktivitas akan lancar seolah tanpa beban. Sehat juga membawa kebahagiaan. Lalu bagaimana caranya agar kita bisa hidup sehat? Seperti yang dilansir dari Healthmeup.com, berikut tipsnya.
3 Kebiasaan sederhana yang bikin sehat
1. Biasakan jalan kaki
Jalan kaki di luar rumah setiap hari adalah salah satu cara terbaik untuk menikmati udara segar dan sinar matahari yang sangat berguna bagi tubuh. Aktivitas ini baik untuk kesehatan jantung. Paru-paru juga akan mendapatkan manfaat dari oksigen dan sinar matahari yang akan memberikan asupan vitamin D.
2. Konsumsi makanan berwarna-warni
Makanan yang dimaksud adalah sayuran dan buah-buahan yang beraneka ragam. Sayur dan buah mengandung banyak vitamin dan antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas dan menjaga tubuh agar tetap sehat.

Baca juga:
- Kebiasaan yang bikin perut jadi melar
- 5 Kebiasaan Yang Ternyata Berbahaya Bagi Kesehatan
- Kesehatan: Bahaya Sering Begadang
3. Menghabiskan waktu dengan orang-orang positif
Sehat juga dipengaruhi oleh pola pikir yang datang dari dalam tubuh. Menghabiskan waktu bersama dengan orang-orang yang berpikir positif akan turut membuat pikiran kita menjadi positif. Hal ini juga berguna untuk mendapatkan ide baru dan menyegarkan pikiran sehingga terhindar dari stres.
Demikianlah artikel mengenai 3 Kebiasaan sederhana yang bikin sehat, semoga bermanfaat. Jangan lupa mengonsumsi produk kesehatan yang kami rekomendasikan di Tokoina.com