Tokoina.com – Cara mengobati Jerawat dengan Minyak Tawon Asli Makassar – Jerawat dikenal sebagai salah satu penyakit kulit yang memang pada umumnya menyerang wajah, jerawat yang muncul di wajah terkadang membuat kepercayaan diri seseorang menurun karena merusak wajah jika jerawat tersebut muncul berlebihan.
Apa Itu Jerawat?
Kata lain dari jerawat (acne vulgaris acne) adalah gangguan pada kulit mati menyumbat pori-pori. Namun sebenarnya jerawat tidak hanya tumbuh di area wajah saja, karena intensitas jerawat bisa berbeda-beda pada setiap orang, mulai dari bentuk yang ringan, mulai dari bintik merah atau komedo, sampai bentuk yang parah yang munculnya berupa ratusan bintik dan benjolan yang memerah yang akan terasa sakit jika disentuh.
Siapa Saja Yang Mengalami Jerawat???
Jerawat muncul pada mereka yang berusia di bawah 28 tahun. Terutama bagi remaja, mereka sangat rentan terkena jerawat pada usia 14 tahun sampai 19 tahun. Bukan hanya pada masa remaja, karena jerawat bisa dialami para wanita akibat perubahan hormon yang terjadi selama siklus menstruasi dan masa kehamilan.
Penyebab Jerawat
Propionobacterium acnes berkembang dengan cepat. Bakteri ini merupakan bakteri penyebab jerawat. Bakteri ini melepaskan zat iritan yang akan mengiritasi kulit, efek dari iritasi tersebut yang menyebabkan kulit memerah dan membengkak.
Pada kasus yang mempunyai jerawat mereka cenderung orang-orang yang memilki tingkat produksi minyak pada kulit yang berlebihan, karena kulit yang berminyak sangat rentan terhadap jerawat, karena minyak yang berlebih pada wajah dengan mudah dapat terjebak di pori-pori dan menyebabkan penyumbatan.
Sebab jerawat tumbuh karena penyumbatan pada pori-pori, pada saat pori-pori tersumbat dan dengan banyaknya sebum pada permukaan kulit. Di samping itu juga menyebabkan timbulnya nanah di bawah kulit.
Ini Beberapa Faktor Penyebab Jerawat
1. Terlalu sering mencuci muka
Jika kita terlalu sering mencuci muka ternyata itu tidak bagus untuk wajah, karena hal tersebut justru akan membuat produksi kelenjar minyak/sel sebum dalam kulit mengalami peningkatan. Maka dari itu anda hanya cukup mencuci wajah anda dua kali sehari, yaitu pada pagi hari dan malam hari.
2. Terlalu sering menyentuh kulit wajah
Tanpa kita sadari tangan kita sendiri dapat menyebabkan wajah berjerawat, karena selama beraktifitas di luar, tangan kita tanpa kita sadari banyak memegang benda-benda yang mengandung kuman atau bakteri.
Maka dari itu, sebelum memegang wajah ada baiknya anda membersihkan tangan anda terlebih dahulu sebelum memegang wajah anda. Karena jika anda menyentuh jerawat tersebut dengan keadaan tangan kotor maka bisa dipastikan jerawat tersebut akan menyebar ke permukaan kulit lainnya.
3. Malas mencuci rambut ( keramas )
Ini salah satu faktor yang sering disepelekan oleh sebagian orang, ternyata kebiasaan malas mencuci rambut itu dapat menyebabkan jerawat !.
Faktanya jika kulit kepala anda memiliki minyak yang berlebih, minyak tersebut akan mengalir ke wajah lalu bercampur dengan debu, kotoran ataupun berbagai macam bakteri, akhirnya menyebabkan penyumbatan pada pori-pori kulit anda sehingga muncul jerawat.
Cara Mencegah Jerawat
Sebenarnya sangat mudah untuk mencegah jerawat, dengan menjaga kebersihan area sekitar wajah. Karena dengan begitu jerawat tidak akan muncul.
Cara mengobati jerawat dengan minyak tawon secara alami.
Minyak tawon ?? Saat anda membaca minyak tawon pasti anda berfikir kenapa harus minyak tawon! Minyak tawon merupakan minyak asli Indonesia, minyak ini dihasilkan dari minyak kelapa. Minyak tawon merupakan minyak kelapa yang dicampurkan dengan beberapa bahan rempah-rempah, seperti kayu putih, cengkeh, minyak dari pohon pinus dan minyak jahe.
Karena minyak tawon terbuat dari minyak kelapa murni maka manfaatnya seperti minyak kelapa, dan minyak tawon mengandung antioksidan yang dapat mencegah penuaan dini seperti, flek hitam, keriput serta noda bekas jerawat.
Cara mengobati jerawat batu dengan minyak tawon
- Bersihkan wajah yang berjerawat
- Oleskan minyak tawon pada jerawat batu
Dapatkan Minyak Tawon asli makassar hanya di Tokoina.com